flash vortex

Kamis, 29 Maret 2012

Kembali Preziosi Takjub Dengan Duet Rossi Bersama GP12.


Preziosi Sang Pencetus Desmosedici GP Series Sangat Terkesan Dengann Performa Rossi dan GP12 di Mugello.
Valentino Rossi sangat terkesan dengan Ducati Desmosedici GP12, yang baru dicobanya lagi di Sirkuit Mugello, Italia. Begitupun yang dirasakan Filippo Preziosi, otak dibalik terciptanya tunggangan baru The Doctor. Usai finis di urutan enam pada gelaran MotoGP Inggris, akhir pekan lalu, Rossi pulang ke kampung halaman guna menggeber GP12 yang akan digunakan pada musim depan. Setelah melintasi Mugello sebanyak 80 putaran, pembalap 32 tahun mengaku puas.
“Untuk ujicoba kali ini, kami membawakan kerangka terbaru yang dicoba Valentino,. “Tidak lupa juga beberapa hal menarik lainnya. Saya senang bahwa kami menerima respon positif.
“Catatan waktu kali ini lebih baik dibanding ujicoba terakhir, di mana kami sudah berada di jalur yang benar. Terima kasih banyak pada Valentino dan Nicky, semua yang terlibat di tim, dan Ducati, di mana mereka sangat berkomitmen dan selalu bekerja keras,”imbuh Preziosi

Pengujian GP12 Tlah selesei di Mugello


Sesi Pengujian Yang dilakukan Ducati Selama 3 hari berturut-turut di Mugello sudah selesei dengan sangat memuaskan.
Setelah pengujian yg dilakukan hayden akhirnya Valentino Rossi mendapat giliran terakhir untuk melakukan pengujian motor prototipe MotoGP Ducati Desmosedici GP12 pada pukul 11.00 hingga pukul 18.30 waktu setempat. “The Doctor” melakukan pengujian kali ini sebanyak 80 lap. mantappp :mrgreen:
“Ini adalah hasil pengujian yang positif lainnya,” kata pembalap Ducati Valentino Rossi, seperti dikutip situs resmi MotoGP. “Saya menguji beberapa komponen, termasuk step terbaru dengan rangka yang saya suka. Secara umum feeling nya sangat bagus. Saya sangat senang dengan mesinnya saat pertama kali mencoba dan sekarang telah mendapat kemajuan pada motor ini,” katanya.
“Tentunya, kita harus melihat ketika tim lainnya mencoba motor 2012 mereka, tetapi sejauh ini kita merasa puas, motor kami sudah baik. Menunggangi motor di Mugello selalu menyenangkan. Kondisi hari ini telah sempurna, sehingga saya bisa menyelesaikan 80 lap,” tambahnya.
Sementara itu, selain pengujian GP12 ternyata pembalap tester dari Ducati Franco Battaini melengkapi sesi pengujian pada kesempatan kali ini dengan motor prototipe Ducati yaitu GP11 dan GP12 dan manajer tim Ducati Vittoriano Guareschi mengikuti kemajuan yang diraih Rossi selama sesi pengujian di garasi Ducati, begitu juga dengan Filippo Preziosi., juga sangat puas dgn adanya kemajuan pada performa gp11 dan gp12.
Semoga berguna…



Tidak ada komentar:

Posting Komentar